Spesifikasi Wuling Formo, Fitur, Interior, dan Kelebihan
Wuling Formo adalah salah satu mobil MPV terbaru yang dirilis oleh produsen asal Tiongkok, Wuling Motors. Wuling Formo menyasar segmentasi Light Commercial Vehicle (LCV). Mobil ini cocok sebagai kendaraan angkutan umum dan usaha seperti travel, taksi hingga ekspedisi barang. Saat ini di Indonesia, segmen mobil dikuasai oleh Daihatsu Grand Max.
Wuling Formo hadir dalam tiga versi, yaitu minibus, blind van dan pick up. Mobil Wuling Formo S memiliki desain modern seperti mobil MPV dan fitur canggih yang membuatnya menjadi pilihan yang menarik. Tidak lupa kabin mobil ini luas, mampu mengangkut penumpang sampai 8 orang. Yuk kita kenalan spesifikasi Wuling Formo secara lengkap!
Mengenal Wuling Formo
Wuling Formo resmi diperkenalkan di Indonesia pada tanggal 7 Januari 2020 di ITC Cempaka Mas. Nama mobil ini memang tidak setenar produk Wuling lainnya, karena segmentasinya lebih ke mobil komersial. Jika dilihat, bentuk Wuling Formo S ini memiliki kemiripan dengan Wuling Confero, karena menggunakan basis yang sama dengan seri Confero.
Wuling Formo S diluncurkan untuk mengisi segmen baru yang belum dimiliki Wuling Motors.
Memiliki dimensi ukuran yang besar dan mampu memuat 8 penumpang. Versi blind vannya mampu mengangkut banyak barang dengan konfigurasi 2 penumpang. Ada juga versi mobil pick up bernama Wuling Formo Max. Formo ini secara fitur lebih lengkap dibandingkan kompetitor di kelasnya.
Interior Wuling Formo
Masuk ke dalam interior Wuling Formo S, interiornya menggunakan basis dari Wuling Confero versi termurah. Ada beberapa bagian yang dihilangkan seperti jam digital dan layar LCD pada dashboard. Kursi menggunakan bahan yang berbeda bertujuan agar lebih mudah dibersihkan.
Untuk jok kursi baris kedua dan ketiga, sayangnya tidak mendapatkan headrest sehingga kurang aman untuk kendaraan keluarga. Kompensasinya para baris depan mendapatkan seatbelt 3 titik dan baris kedua ketiga mendapatkan seat belt 2 titik.
Interior Wuling Formo memiliki desain menarik dan tampilan yang modern. Ruang kabinnya cukup luas dan memiliki kapasitas bagasi yang besar, sehingga memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi penumpang. Tidak lupa, terdapat juga AC untuk kenyamanan penumpang.
Eksterior Wuling Formo
Secara tampilan, eksterior Wuling Formo S mirip dengan Wuling Confero. Ada beberapa bagian yang berbeda seperti penggunaan velg kaleng, tidak ada fog lamp, grill yang lebih sederhana dan lampu depan biasa. Untuk versi Wuling Formo Blind Van, tampilannya sangat jelas berbeda. Jendela baris kedua, ketiga dan kaca belakang ditutup dengan plat. Tujuannya tentu untuk keamanan saat mengangkut barang.
Jika dilihat dari desain, Wuling Formo memiliki tampilan lebih enak dilihat daripada Daihatsu Grand Max yang memiliki desain serba mengotak. Daya angkut Wuling Formo Blind Van diklaim mampu membawa beban 595 kg atau setara 3.200 liter. Kira-kira mesin apa yang bisa membawa beban seberat ini?
Mesin Wuling Formo
Wuling Formo menggunakan mesin 4 silinder segaris i-VVT dengan kapasitas 1.206 cc. Tenaga mesin Wuling Formo mencapai 77,5 hp dan torsi 110 Nm. Tersedia dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan penggerak roda belakang. Kapasitas tangki BBM mampu menampung 42 Liter. Konsumsi BBM Wuling Formo sekitar diklaim bisa sampai 15 KM/Liter.
Kelebihan Wuling Formo
Datang sebagai pendatang baru di mobil penumpang dan niaga, tentu Wuling Formo harus memiliki nilai jual dibandingkan kompetitor yang lebih dulu. Apa saja yang menjadi kelebihan dari Wuling Formo? Berikut daftarnya:
- Harga yang lebih murah, mulai dari Rp146 jutaan untuk varian Blind Van.
- Eksterior yang lebih modern dan dinamis enak dilihat.
- Fitur yang lengkap seperti power steering, instrument cluster yang lengkap dan MID.
- Baris kedua dan ketiga memiliki kabin yang luas untuk penumpang.
- Kapasitas angkut barang bisa sampai 3.200 liter, cocok untuk bisnis kecil dan menengah.
- Posisi mesin berada di depan sehingga minim getaran.
Perbedaan Wuling Formo dan Confero
Wuling Formo dan Confero keduanya memiliki basis yang sama. Lalu apa yang menjadikan keduanya berbeda?
- Segmentasi
Segmentasi Wuling Formo lebih ke mobil komersial, sedangkan Wuling Confero lebih ke mobil penumpang.
- Desain
Secara desain keduanya memiliki basis yang sama, hampir 90 desain eksteriornya sama. Ada beberapa bagian yang berbeda seperti velg, lampu-lampu dan grill.
- Fitur
Fitur Wuling Formo lebih minim dibandingkan Wuling Confero, karena peruntukannya untuk mobil komersial.
- Kapasitas mesin dan performa
Wuling Formo menggunakan mesin 1.2 L dengan tenaga 77,5 hp dan torsi maksimal 110 Nm. Sedangkan Wuling Confero menggunakan mesin 1.5 L dengan tenaga 107 hp dengan torsi maksimal 142 Nm.